Wednesday 21 October 2015

Aplikasi Selfie Terbaik Untuk Android 2016

Foto selfie adalah istilah baru yang akhir-akhir ini menjadi trend diseluruh dunia. Foto selfie sendiri berarti foto sendiri atau self potrait. Foto selfie dilakukan dengan cara memotret diri sendiri tanpa bantuan orang lain menggunakan kamera depan maupun kamera belakang.
Baca juga : Aplikasi Edit Foto untuk hp Android
Berkat trend tersebut munculah ide brilian dari para developer android untuk membuat aplikasi foto selfie untuk android. Berbagai aplikasi foto selfie kini sudah mulai bertebaran di playstore dan mewarnai jagad perselfie-an di para pengguna android.
Berikut ini 3 aplikasi selfie untuk android terbaik yang Spoortivo sarankan untuk anda yang suka selfie dan menguploadnya ke media sosial.
1. Camera360 Ultimate
Aplikasi ini menjadi terfavorit dikalangan pengguna android karena beberapa fitur-fitur yang sangat beragam. Camera360 Ultimate cocok digunakan untuk foto selfie karena banyak efek-efek untuk membuat wajah anda terlihat semakin menarik, dari wajah yang pas-pas an menjadi menarik.
Camera360 Ultimate
Install Camera360 Ultimate di Android anda [download]

2. Selfie Studio: Flash Camera
Aplikasi ini merupakan aplikasi yang baru saja diluncurkan ke Play store diakhir tahun 2013. Seperti namanya ‘Selfie’ maka aplikasi ini hanya bisa menggunakan kamera depan saja. Jika ingin menggunakan kamera bagian belakang, hal tersebut tidaklah bisa dilakukan.
Selfie Studio: Flash Camera
Beberapa fitur unggulannya antara lain bundel filter, bingkai (frame), stiker yang gratis maupun berbayar,selebihnya sama dengan fitur kamera standar.
Install Selfie Studio: Flash Camera di Android anda [download]
3.Cymera
Aplikasi selfie terakhir ini hampir mirip dengan Camera360, aplikasi ini besutan korea namun jarang sekali orang mendengarnya. Aplikasi ini mampu memanipulasi wajah anda menjadi lebih optimal seperti menghilangkan noda dan jerawat.
Cymera
Install Cymera di Android anda [download]
Itu dia aplikasi yang wajib dimiliki para pelaku selfie,semoga aplikasi selfie terbaik untuk android ini berguna untuk kamu yang membutuhkannya.

0 comments:

Post a Comment